Sobat Reseller, bagaimana perjalanan usaha reseller yang dirasakan selama bulan Ramadan ini? Apakah ini merupakan kali pertama bagi kamu untuk melewati periode Ramadan sebagai reseller? Jika iya, maka mungkin ulasan cara meningkatkan omset Ramadan ini merupakan bacaan yang tepat untuk kamu, lho.
Belum banyak reseller yang tahu bahwa ada tips dan kiatnya agar bisa mendapatkan penghasilan sebanyak mungkin ketika di bulan suci Ramadan ini.
Padahal, apabila Sobat dapat memanfaatkan peluang bulan Ramadan ini reseller Evermos bisa meningkatkan penghasilan hingga 2.5x lipat dibandingkan dengan bulan biasa.
Oleh karena itu, pada pembahasan kali ini Tim Evermos akan menyajikan apa saja cara-cara yang dapat reseller Evermos lakukan untuk bisa memaksimalkan penghasilan tambahannya di Ramadan kali ini.
Lanjut baca terus sampai habis, ya.
Cara Meningkatkan Pendapatan Reseller di Bulan Ramadan
Jika pada artikelnya kami telah mengulas tentang waktu terbaik untuk melakukan promosi di bulan Ramadan, pada kali ini tim Evermos ingin membagikan tips supaya penghasilan Sobat dapat lebih maksimal.
Nah, di bawah berikut adalah beberapa cara yang dapat Sobat lakukan untuk meningkatkan pendapatan.
-
Berburu Tukar Poin dengan Transaksi Sebanyak banyaknya
Apakah Sobat Reseller memiliki wishlist produk yang ingin diwujudkan di momen Ramadan kali ini?
Sebagai ibu rumah tangga tentu ada saja produk yang sedang ditunggu-tunggu.
Contohnya produk yang berhubungan dengan peralatan rumah tangga, produk kecantikan seperti skincare dan make up, atau lainnya.
Untuk mencapai tujuan tersebut Evermos memberikan kemudahan bagi kamu apabila memperbanyak transaksi maka besar juga poin yang akan kamu dapatkan.
Nantinya kamu dapat memilih hadiah yang disediakan oleh Evermos melalui fitur Tukar Poin.
Kamu dapat menukarkan sejumlah poin yang dimiliki dengan produk Evermos secara cuma-cuma.
-
Komisi Pendapatan dari Penjualan Produk
Ingin mendapatkan penghasilan tambahan? Tentunya kamu harus lebih giat dan semangat dalam melakukan penjualan produk.
Untuk bisa mendapatkan komisi atau penghasilan dari penjualan produk tentu Sobat perlu menyiapkan strategi yang matang.
Selain timing yang tepat saat menjualkan produk kamu juga perlu tahu apa saja ide jualan produk di bulan Ramadan yang terbukti ampuh kamu coba.
-
Memaksimalkan Penggunaan Voucher
Sobat Reseller juga dapat memadukan penggunaan kode voucher dan promo sebagai bagian dari upaya meningkatkan omset reseller di Ramadan.
Kamu dapat mencari voucher yang aktif pada halaman akun reseller pribadi.
Dengan menawarkan penggunaan voucher sewaktu melakukan checkout dari pesanan pelanggan, kamu bisa mendapatkan harga yang lebih hemat dari sisi harga produk dan harga ongkos kirim.
Sehingga kamu dapat menebalkan margin keuntungan lebih besar.
-
Ikuti Tantangan Jagoan Ajak Teman
Cara lain yang dapat Sobat Reseller manfaatkan untuk meningkatkan omset yaitu dengan mengajak orang bergabung menggunakan Evermos.
Apakah betulan bisa mendapatkan komisi hanya dengan mengajak orang bergabung? Tentu sangat bisa!
Kamu dapat mengajak orang terdekat untuk bergabung menjadi reseller Evermos hingga mereka melakukan transaksi.
Baik reseller baru maupun reseller lama tetap dapat mengikuti program berikut selain karena caranya juga mudah yaitu hanya perlu melakukan share link dan kode referral akun Evermos kamu lewat media sosial.
Menariknya lagi, total komisi yang bisa kamu dapatkan yaitu hingga Rp170 ribu dengan persyaratan berhasil mengajak minimal 15 teman baru hingga melakukan transaksi pembelian produk di Evermos.
Ingin tahu lebih lanjut tentang ketentuannya? Kamu juga bisa cek tentang panduan Jagoan Ajak Teman berikut ini.
-
Berpartisipasi dalam Tabungan Ramadan Evermos
Selain memanfaatkan program Jagoan Ajak Teman edisi bulan puasa tahun ini, kamu juga dapat mengikuti program Tabungan Ramadan Evermos.
Sobat Reseller bisa mendapatkan bonus komisi harian dengan cara posting produk.
Dalam setiap share yang berhasil akan mendapatkan hadiah komisi serta berlaku untuk produk brand khusus yang akan di update informasi setiap harinya.
Setiap brand dilakukan share minimal sebanyak 5x pada media sosial.
Ada sebanyak 150 reseller pemenang dengan jumlah share terbanyak setiap harinya.
Untuk lebih lanjut terkait informasinya kamu dapat mengecek artikel tentang Tabungan Ramadan berikut.
Itulah beberapa tips yang dapat menginspirasi kamu untuk menambah penghasilan melalui aplikasi Evermos. Semoga dapat bermanfaat ya, apabila ada pertanyaan kamu juga dapat menghubungi customer service yang berada di aplikasi Evermos.
