Memulai usaha modal 1 juta memangnya bisa? Tentu saja bisa! Bahkan dilakukan oleh pelajar sekalipun yang ingin menambah uang saku dan menabung.
Sebab faktanya, modal 1 juta rupiah itu lebih dari cukup untuk memulai bisnis, asal Sobat tahu cara mengalokasikannya dengan tepat.
Masalah terbesar kebanyakan pemula adalah mereka menghabiskan 100% modal untuk beli barang, tanpa menyisakan dana untuk promosi atau operasional. Akibatnya, modal cepat mandek, barang menumpuk, dan bisnis stuck sebelum sempat berkembang.
Dalam artikel ini, Evermos akan membahas cara membagi modal 1 juta, daftar usaha modal 1 juta yang mudah dijalankan oleh kalangan anak muda, serta cara mulai bisnis tersebut tanpa stok!
Baca Juga: 30+ Contoh Usaha Modal Kecil Belum Banyak Pesaing 2023
Cara Mengelola Modal 1 Juta Agar Tidak Boncos
Sebelum membahas ide usaha modal 1 juta, pahami dulu prinsip alokasi dana yang cerdas. Kesalahan pemula adalah menghabiskan seluruh modal Rp1 juta hanya untuk menumpuk stok barang.
Untuk usaha dengan modal 1 juta rupiah, cobalah terapkan alokasi 50-50 dengan pembagian sebagai berikut.
- 50% (Rp500rb) untuk Operasional & Promosi: Gunakan ini untuk kuota internet, biaya pengiriman awal, atau iklan media sosial tipis-tipis.
- 50% (Rp500rb) untuk Dana Cadangan (Buffer): Jangan habiskan semua di awal. Simpan sebagian untuk mengantisipasi biaya tak terduga.
- 0% untuk Stok: Jangan beli barang dalam jumlah banyak di awal kalau belum ada pembelinya. Pilih cara jualan yang tidak perlu menumpuk barang terlebih dulu.
10 Ide Usaha Modal 1 Juta yang Cepat Balik Modal
Berikut adalah daftar ide usaha modal 1 juta yang realistis, minim risiko, dan berpotensi cuan maksimal.
1. Reseller Produk Tanpa Stok (Sistem Dropship)
Modal: Rp0 – Rp500.000
Ini adalah peluang usaha modal 1 juta yang paling minim risiko. Sobat tidak perlu beli stok barang terlebih dahulu, cukup jual produk dari supplier, kemudian supplier yang mengirimkan langsung ke pembeli. Tidak ada risiko barang tidak laku dan bisa dijalankan dari rumah dengan HP dan kuota saja!
Modal bisa dialokasikan sekitar Rp300.000 – Rp500.000 untuk iklan Facebook/Instagram Ads, serta mulai dari Rp200.000 untuk kuota internet dan tools desain konten. Modal promosi bahkan bisa nol rupiah jika Sobat bisa membagikannya ke grup atau komunitas terdekat!
Usaha reseller produk tanpa stok ini bisa Sobat jalankan dengan mudah dan GRATIS di Evermos! Sebagai platform social commerce, Evermos menyediakan sistem dropship dengan 56.000+ produk dari 900+ brand lokal. Komisi hingga 35% per produk tanpa perlu modal stok!
2. Bisnis Camilan Homemade

Modal: Rp500.000 – Rp800.000
Usaha modal 1 juta cepat balik modal yang cocok untuk anak muda. Produksi camilan, seperti kue kering, bola-bola ubi, keripik tahu, kentang goreng, cireng bumbu, atau snack sehat dengan sistem pre-order.
Jangan produksi massal, buat hanya sesuai pesanan. Sisihkan 40% modal untuk bahan baku pertama dan 60% untuk packaging menarik dan promosi. Margin profit bisnis ini berkisar 50-80% per produk.
3. Jasa Make Up Artist (MUA)
Modal: Rp700.000 – Rp1.000.000
MUA saat ini menjadi jasa yang paling dicari oleh kalangan wanita. Biasanya mereka akan menyewa jasa MUA ini agar mendapatkan riasan agar dapat menghadiri momen-momen penting, seperti wisuda, pesta pernikahan, syukuran, dan lainnya.
Jika Sobat memiliki keterampilan untuk merias dan memiliki modal dan peralatan yang memadai, tentu sangat bisa memilih bisnis berikut. Patok harga Rp150.000 – Rp500.000 per sesi makeup.
4. Jual Tas Rajut

Modal: Rp500.000 – Rp800.000
Bahan rajut saat ini sedang menjadi material yang tren untuk digunakan dalam dunia fashion. Contohnya saat ini sudah banyak sweater, shirt, cardigan yang menggunakan material rajut sebagai bahan dasarnya.
Tak semua orang bisa membuat tas model rajut, walaupun peminatnya cukup banyak. Alasannya, karena model tas rajut terlihat unik, cantik, dan terkesan eksklusif. Jika kamu bisa membuat tas dari rajut, maka bukan tak mungkin bisa menjadi ide penghasilan yang menguntungkan.
Baca Juga: 20+ Ide Usaha Rumahan Modal 50 Ribu, Pasti Untung Banyak!
5. Jasa Desain Grafis
Modal: Rp300.000 – Rp700.000
Bagi yang punya skill desain, ini adalah usaha dengan modal 1 juta rupiah yang sangat menguntungkan. Sobat bisa menawarkan jasa desain logo, banner sosial media, desain undangan, hingga desain feed Instagram untuk UMKM.
Modal yang dibutuhkan mencakup laptop, software, dan kuota internet saja. Promosikan jasa di situs freelance, buat iklan di media sosial, atau tawarkan langsung ke klien yang membutuhkan.
6. Bisnis Nasi Uduk atau Bubur Ayam
Modal: Rp800.000 – Rp1.000.000
Ide usaha modal 1 juta untuk bisnis kuliner dengan permintaan stabil setiap hari. Jika belum punya gerobak, mulai dengan sistem delivery ke kantor atau perumahan.
Fokus berjualan di area kantor pada pagi hari sekitar pukul 06.00-09.00. Tawarkan paket langganan mingguan/bulanan dan manfaatkan WhatsApp Business untuk pemesanan.
7. Bisnis Ikan Cupang

Modal: Rp600.000 – Rp900.000
Usaha dengan modal 1 juta yang cocok untuk Sobat yang hobi merawat ikan cupang. Ikan cupang memiliki pasar cukup besar dan harga jual menggiurkan.
Alasannya ikan cupang sendiri memiliki visual menarik dan karakteristiknya yang khas dianggap bukan ikan pada umumnya. Biasanya banyak orang yang mengoleksi dan merawat ikan cupang untuk menghadirkan keindahan dan ketenangan di rumah.
8. Bisnis Thrift Shop Online
Modal: Rp500.000 – Rp1.000.000
Thrifting sedang tren di kalangan Gen Z yang ingin terlihat trendy dan stylish. Sobat bisa menjual fashion thrift, seperti baju, kemeja, jaket, hoodie, dan sebagainya.
Hanya dengan modal Rp 1 juta, Sobat bisa mendapatkan banyak keuntungan. Beli paket usaha mini (bal segel kecil) atau hunting satuan di pasar loak untuk dijual kembali dengan harga 2-3x lipat setelah dicuci bersih.
9. Jasa Pengetikan dan Administrasi Online

Modal: Rp200.000 – Rp400.000
Modal 1 juta usaha apa yang paling mudah? Jasa pengetikan adalah jawabannya. Hanya butuh laptop, koneksi internet, dan ketelitian.
Selain pengetikan, tawarkan layanan lain, seperti input data Excel/Google Sheet, konversi PDF ke Word, transkrip audio/video, membuat daftar isi dan nomor halaman untuk skripsi, dan lain sebagainya.
10. Jasa Pembuatan Konten Sosial Media
Modal: Rp400.000 – Rp700.000
Usaha dengan modal 1 juta rupiah yang cocok untuk anak muda kreatif. Bantu UMKM membuat konten Instagram, TikTok, atau Facebook.
Sobat bisa menawarkan paket konten feed per bulan, caption media sosial, jadwal posting otomatis, dan konsultasi terkait strategi konten. Pasang tarif mulai dari Rp700.000 – Rp1.000.000 per bulan. Modal yang dibutuhkan mencakup pengetahuan terkait media sosial, laptop, dan tools desain.
Baca Juga: 20+ Ide Usaha Rumahan Modal 50 Ribu, Pasti Untung Banyak!
Evermos, Solusi Bisnis Modal 1 Juta Tanpa Risiko Stok!
Sebagai social commerce tepercaya yang mendukung produk lokal dan ekonomi umat, Evermos menawarkan solusi:
- Tidak Perlu Stok Barang: Ada 56.000+ produk Halal dari 900++ brand lokal tepercaya yang siap jual.
- Alihkan Modal untuk Mendapatkan Ilmu Jualan: Alih-alih uang 1 juta habis untuk beli barang yang belum tentu laku, gunakan uang tersebut untuk mengikuti pelatihan bisnis, membeli buku bisnis, atau biaya operasional promosi digital.
- Dukungan Penuh: Sobat mendapatkan bimbingan dari ahli, materi promosi gratis, hingga komunitas sesama reseller yang suportif.
Lalu, bagaimana memulai usaha sebagai reseller Evermos?
Caranya, Sobat cukup daftar GRATIS di aplikasi Evermos. Kemudian, pilih produk dari katalog yang sesuai target market.
Promosikan menggunakan materi yang sudah disediakan. Terima pesanan, Evermos yang kemas dan kirim ke pelanggan. Pesanan selesai, komisi masuk ke rekening, Sobat bisa cairkan kapan saja! Mudah, kan?
Tidak ada biaya pendaftaran, tidak ada modal untuk stok barang, tidak perlu repot kemas dan kirim, dan sesuai syariah karena diawasi oleh Dewan Pengawas Syariah!
Kesimpulan
Nah itulah beberapa ide usaha modal 1 juta yang bisa Sobat lakukan. Semoga bermanfaat bagi Sobat yang mencari daftar bisnis dengan modal kecil, ya.
Sebenarnya bukan besar kecilnya modal yang menentukan kesuksesan, tetapi bagaimana Sobat mengelolanya.
Dengan strategi alokasi yang tepat, modal Rp1 juta bisa menjadi investasi skill yang menghasilkan selamanya, sistem promosi yang menarik banyak pembeli, dan portofolio bisnis yang bisa dikembangkan.
Jangan biarkan modal Rp1 juta-mu habis untuk stok yang menumpuk. Yuk, jadi reseller Evermos sekarang! Gratis pendaftaran, tanpa ribet stok barang, dan raih komisi hingga jutaan rupiah setiap bulannya.
